Rabu, 15 Agustus 2012

Solusi Cerucuk Bambu untuk Lahan di Sisi Kali

oleh: Dewi Kartini

Solusi Cerucuk Bambu untuk Lahan di Sisi Kali
Ini dia cara membuat fondasi di atas lahan yang berada di sisi kali dengan budget   yang “ramah” di kantong.
Mendirikan konstruksi bangunan di sisi sungai kecil atau kali yang melintasi area pemukiman,  harus tepat membuat fondasi.  Lahan di samping kali rentan tergerus air, terlebih jika kadar air tanahnya tinggi. Bila fondasi dibangun dengan cara normal saja, pada jangka waktu tertentu bangunan bisa miring. Atau, dampak terburuk, ambruk.
Setidaknya ada 2 solusi untuk mengatasi masalah ini. Pertama, mengganti material permukaan tanah eksisting dengan material tanah uruk yang baru. Kedua, menggunakan material bambu/dolken untuk meningkatkan daya dukung tanah eksisting.
Angga Permata dan Rico Arinto dua arsitek dari AR-chitect memakai cara kedua. Material yang dipilih adalah bambu, bukan dolken. “Dibanding dolken, harga bambu lebih murah dan mudah didapat. Sebagai perbandingan, harga bambu Rp 1500/m, sedangkan kayu dolken Rp 7000/m. Selain itu, bambu akan semakin kuat jika terkena air,” jelas Rico.
Proses pengerjaannya sebagai berikut. Mula-mula tanah eksisting digali sampai kedalaman dimana batas fondasi akan dibuat. Selanjutnya, bambu-bambu ditanam sedalam ±5m dengan Jarak antarbambu sekitar 20cm - 40cm. Lakukan hal ini ke seluruh permukaan lahan agar tercipta daya dukung tanah yang stabil dan maksimal. Selanjutnya, lahan siap digarap untuk pemasangan fondasi seperti biasa.

Ilustrasi: Indra Zaka Permana

Jasa Mandor Bangunan Plus

Merenovasi Rumah.

Anda sudah memiliki Rumah tetapi kurang puas dengan Fungsi dan bentuk Desain nya ? kami Mandor Bangunan siap membantu merenovasi rumah anda secara total maupun sebagian.

Membangun Rumah.

Kami membantu anda mewujudkan rumah idaman. Punya rencana untuk membangun rumah idaman ? silahkan hubungi kami Mandor Bangunan yang bekerja profesional dan berpengalaman. Proses pembayaran bertahap dan sistem kerja yang terencana , sehingga Rumah Idaman anda dapat terwujud sesuai dana yang direncanakan dan desain yang anda bikin.

Project Perumahan,Ruko,Pabrik,Cafe,Destro,Apartemen

Kami siap bekerja sama dengan kontraktor/Pt, yang bergerak di bidang kontruksi dan Arsitek, menjadi tiem pendukungnya (mandor Bangunan).

Silahkan menghubungi kami :

Mandor Bangunan

Phone :

021 5013 9001,

Mobile :

0816 940 498

email :

mandor.bangunan@gmail.com,

tukangbangunan123@yahoo.co.id,

vfbudyhrt@gmail.com